Kamis, 06 Juli 2017

KISAH MALAIKAT HARUT DAN MARUT



Kisah dua orang malaikat ini yaitu Harut dan Marut pernah disebutkan dalam Alqur'an,Allah mengutus dua malaikat tersebut turun ke bumi untuk memerangi ilmu-ilmu sihir yang merajalela dan meresahkan rakyat di negeri Babilon.
Awal cerita beberapa malaikat sedang membicarakan mengenai kejahatan dan kerusakan manusia di bumi.Para malaikat berkata "anak-anak adam itu Engkau jadikan mereka mahluk pilihanMu di bumi tetapi mereka mendurhakai Mu".

Allah berfirman "sungguh jika Aku turunkan engkau kesana dan Aku bentuk kamu seperti pembentukan mereka niscaya kamu akan melakukan sebagaimana yang mereka lakukan juga".

Para malaikat menjawab "maha suci Engkau wahai Tuhan,takan mungkin kami mendurhakaimu"

Allah berfirman "sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak engkau ketahui"

Malaikat berkata "kami lebih patuh kepada Engkau dibanding anak keturunan adam"

Kepada para malaikat Allah berfirman "panggilah kemari dua malaikat,Aku akan turunkan mereka ke bumihinnga kamu dapat melihat apa yang dilakukan kedua malaikat itu,pilihlah dua yang termulia diantara kamu".

Malaikat menjawab "Tuhanku,biarlah harut dan marut yang melakukan"

Harut dan Marut pun diturunkan ke bumi oleh Allah dan diberi sifat-sifat yang sama seperti manusia (nafsu,syahwat,akal dan lain-lain).Demikian Allah menunjukan kebijaksanaanya,Allah mengutus kedua malaikat yang sedang berdiskusi tadi ke bumi dengan dibekali hawa nafsu yang dimiliki manusia lainya.Mereka turun ke bumi dengan membawa tugas yaitu mengajarkan manusia pengetahuan ilmu sihir yang tujuanya adalah untuk melawan ilmu-ilmu sihir setan dan mengajarkan manusia kebaikan.

Dan mulailah misi mereka mengajarkan ilmu sihir kepada rakyat Babilon dan cara melawan ilmu sihir setan.Akhirnya rakyat Babilon dapat menguasai praktek-praktek ilmu sihir yang diajarkan oleh Harut dan Marut. Dan para tukang sihir jahat dapat dikalahkan oleh rakyat Babilon yang belajar ilmu dari Harut dan Marut,tukang sihir dapat disingkirkan dari negeri Babilon.

Akhirnya Harut dan Marut diberi hadiah kekayaan dan kekuasaan oleh penguasa kerajaan Babilon dan diangkat sebagai guru besar rakyat Babilon.Namun Harut dan Marut sudah mulai lupakarena di dalam dirinya sudah tertanam sifat-sifat manusia yang ditanam oleh Allah,mereka lupa diri dan tidak bisa mengendalikan hawa nafsu.Dengan kehendak Allah datanglah seorang wanita cantik bagaikan bunga (zahrah).Zahrah pun mendatangi ke dua malaikat itu,kedua malaikat itu tertarik dengan kecantikan zahrah hingga timbulah keinginan hasrat,nafsu dan syahwat.

Zahrah berkata "maukah kamu mengucapkan kalimat mantera musyrik".

Harut dan Marut menjawab "tidak,demi Allah,sedikitpun kami tidak mau mempersekutukan Allah untuk selama lamanya".

Zahrah meninggalkan mereka berdua,beberapa saat kemudian datang lagi membawa anak kecil sambil mendekati Harut dan Marut.
Zahrah berkata "bersediakah kamu membunuh anak kecil ini ".

Harut dan Marut menjawab " tentu saja tidak,demi Allah selamanya aku tidak akan membunuhnya ".

Zahrah meninggalkan mereka dan datang lagi sambil membawa arak,setelah merayu mereka yang terbawa hawa nafsu syahwat akhirnya Zhrah berkata " Aku tidak akan mengikutimu sebelum kalian berdua meminum arak ini".

Akhirnya Harut dan Marut meminumnya hingga mabuk dan kemudian mereka berzina dengan Zahrah ,setelah berzina dan masih dalam keadaan mabuk Harut dan Marut membunuh anak kecil itu dan mengucapkan kalimat-kalimat matera musyrik.

Beberapa hari terjadinya skandal ini,datanglah malaikat Jibril dari langit memberitahu Harut dan Marut bahwa tugas mereka di bumi sudah selesai dann mereka dipanggil kembali ke langit oleh Allah untuk melapor.
Jibril berkata "sesungghnya cobaan apakah yang membuat kalian sampai hanyut seperti ini ".
Dengan ketakutan yang dasyat Harut dan Marut kembali ke langit untuk melapor hasil tugas mereka kepada Allah.

Maka sesampainya dihadapan Allah dengan disaksikan para malaikat yang lainya Harut dan Marut melaporkan tugas-tugas mereka sebagai manusia di bumi yan berakhir dengan skandal dosa besar.Saat itu juga seluruh malaikat bertasbih dan beristughfar kepada Allah karena menyadari betapa tidak mudahnya menjadi manusia.

AkhirnyaAllah menutup sidang dengan menawarkan Harut dan Marut pilihan yaitu ingin di azab di dunia atau di akhirat.Harut dan Marut yang mengetahui betapa dasyatnya azab di akhirat tentu saja mereka memilih azab di dunia.

Menurut berbagai kisah Harut dan Marut hingga kini masih merasakan azab dunia dengan keadaan tergantung kaki diatas dan kepala dibawah di wilayah babilon disebuah sumur tua di di dekat gurun.

Ayat Alqur'an yang menceritakan tentang Harut dan Marut surat Albaqarah ayat 102.
Mereka (para setan) mengajarkan sihir kepada para manusia dan apa yyang diturunkan kepada dua orang malaikat di negeri Babil yaitu Harut dan Marut,serta keduanya tidak mengajarkan (sesuatu) kepada seorangpun sebelum mengatakan : " sesungguhnya kami hanya cobaan (bagimu) sebab itu janganlah kamu kafir ".Maka mereka mempelajari dari kedua malaikat itu apa yang dengan sihir itu ,mereka dapat menceraikan antara seorang (suami) dengan isterinya. QS AL BAQARAH 102.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ZAKAT HARTA 1.      Syarat wajib zakat. Orang yang diwajibkan mengeluarkan zakat harta ( maal ) disyaratkan sebagai berikut : a.   ...